Kunci Sukses Mendekorasi Ruangan Kecil Rumah Minimalis

4747ba1dc5533e9974e86723559405c2 ruang tamu minimalis
Cara Dekorasi rumah agar tampil lebih asri dan sejuk www.helloshabby.com

Helloshabby.comUkuran rumah yang kecil tidak perlu membatasi kreativitas Anda dalam mendekorasi. Berikut ini adalah sejumlah tips dekorasi yang bisa Anda lakukan pada rumah berukuran mungil.

Keindahan rumah tidak tergantung pada ukuran rumah. Rumah kecil pun bisa menjadi indah dan nyaman apabila Anda cerdik dalam memaksimalkan ruangan. Untuk itu, berikut tiga tips penting dalam mendekorasi ruangan kecil agar terlihat lebih luas, yang dikutip dari Budget Decorating.

Perhatikan furnitur

Sesuai dengan kondisi fisik ruangan yang kecil, dalam memilih furinitur sangatlah penting untuk Anda perhatikan. Ruangan yang kecil membutuhkan furnitur yang lebih kecil atau lebih ringan bila dibandingkan dengan rumah berukuran besar.
e5ec6a52e6d39d2420a987d8ece6b22e

Kali ini Anda harus menahan keinginan lain seperti ingin memasang sofa yang besar, meja yang terlalu besar, atau tempat tidur yang besar. Ada baiknya Anda memilih furnitur multiguna.

Saat ini sudah banyak furnitur seperti tempat tidur yang bagian bawahnya berfungsi sebagai laci penyimpanan, lemari yang bisa menjadi meja belajar, atau pintu yang bisa menjadi rak buku. Intinya, sebisa mungkin Anda jeli kombinasikan spot ruangan dan fungsi menjadi sebuah furnitur.

Perhatikan dekorasi

Selain memperhatikan furnitur, menyiasati dekorasi ruangan juga cukup penting untuk membuat ruangan telihat luas. Misalnya, gunakan kaca atau cermin yang bisa memantulkan sinar lampu. Sedikit tips, Anda bisa menempatkan kaca atau cermin di dinding kamar dekat dengan ranjang tidur.

Tips lain, gunakan gorden yang tinggi dan melebihi dari ujung kusen jendela. Trik ini juga bertujuan agar ruangan Anda terlihat luas. Terakhir, gunakan pencahayaan yang natural, tidak terlalu banyak aksen dan ornamen.

Perhatikan warna & pola desain 

Bermain dalam pilihan warna dan pola desain juga menjadi hal penting untuk mendekorasi ruang kecil. Hindari pemilihan warna gelap yang mendominasi. Sebab, efek warna gelap membuat kamar terlihat kecil. Jadi, cukup gunakan warna gelap sebagai aksen warna saja. Misalnya digunakan untuk mural pada dinding.

Penggunaan aksen strip atau garis yang digunakan pada cat dinding rumah Anda bisa juga memberikan kesan luas dan tinggi pada plafon rumah. Sedikit tips sebelum Anda mengecat, pilih warna yang sama. Khusus untuk langit-langit ruangan Anda bisa menggunakan warna yang sedikit terang seperti putih atau krem.
210

Catatan penting ketika ingin membuat pola pada ruangan kecil, adalah tetap mempertimbangkan rasio 2:1 dengan pengertian dua pola untuk skala kecil atau tekstur dengan satu pola yang agak tebal untuk menambah daya tarik.
Baca Juga  Fiqh Syarikah (1)